Mahasiswa Biologi FMIPA UNG Resmi Akhiri Magang, Mini Riset Didorong Tembus Jurnal Ilmiah
Gorontalo — Mahasiswa Program Studi Biologi, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Universitas Negeri Gorontalo (UNG) secara resmi mengakhiri kegiatan magang di Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Gorontalo. Seremonial penarikan mahasiswa magang dilaksanakan pada Senin, 5 Januari 2026, bertempat di lingkungan BRMP Gorontalo.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Dosen Pembimbing Lapangan, Prof. Dr. Dra. Novri Youla Kandowangko, M.P, Pejabat Penanggung Jawab (Pj) Magang BRMP Gorontalo Nitam Kasim, serta para pembimbing magang dari BRMP Gorontalo. Dalam suasana resmi dan penuh apresiasi, pihak BRMP Gorontalo menyampaikan terima kasih atas kontribusi dan partisipasi aktif mahasiswa selama mengikuti program magang.
Sebagai rangkaian akhir kegiatan magang, mahasiswa melaksanakan presentasi seminar hasil magang pada Selasa, 6 Januari 2026, yang bertempat di Aula Samia BRMP Gorontalo. Seminar hasil ini diselenggarakan dengan format menyerupai ujian skripsi, sebagai upaya membiasakan mahasiswa dengan atmosfer akademik dan lingkungan ilmiah yang berlaku di BRMP Gorontalo.
BRMP Gorontalo secara konsisten mewajibkan seluruh mahasiswa magang untuk melaksanakan mini riset selama masa magang. Hasil mini riset tersebut kemudian dipresentasikan dan didiseminasikan pada akhir kegiatan sebagai bentuk pertanggungjawaban akademik sekaligus penguatan kompetensi riset mahasiswa.
Dalam sambutannya, Nitam Kasim menyampaikan harapan agar hasil mini riset mahasiswa tidak hanya berhenti pada laporan magang, tetapi dapat dikembangkan lebih lanjut hingga diterbitkan pada jurnal ilmiah. Menurutnya, publikasi ilmiah menjadi salah satu indikator penting dalam menumbuhkan budaya riset, berpikir kritis, serta kontribusi nyata mahasiswa terhadap pengembangan ilmu pengetahuan dan sektor pertanian.
Melalui kegiatan magang berbasis riset ini, BRMP Gorontalo menegaskan komitmennya sebagai mitra strategis perguruan tinggi dalam mencetak sumber daya manusia yang unggul, berdaya saing, serta siap berkontribusi di dunia akademik maupun profesional, khususnya di bidang biologi dan pertanian modern.